2023News

Album Terbaru Rilisan Minggu Ini – 31 Maret 2023

Album terbaru yang rilis minggu ini meliputi : IER, TZUSING, Aara, Deerhoof, Rotten Sound, IST IST, dan masih banyak lagi.

Dengan maraknya album-album baru bermunculan setiap minggu, tentunya akan menyulitkan para penikmat musik untuk menentukan mana album yang sebaiknya didengarkan terlebih dahulu. Namun kalian tidak perlu risau lagi, sebab setiap minggu IndonesiansMostWanted berusaha memberikan rangkuman rilisan album terbaru yang tersedia di berbagai platform online streaming. Dengan harapan agar rekomendasi dari kami bisa menjadi pertimbangan utama kalian untuk mulai mencoba mendengarkan musik-musik baru yang dirilis sepanjang minggu ini. Pastikan anda tidak melewatkan rekomendasi musik baru yang kami berikan setiap minggunya.

IER – 物の怪

Album-Terbaru-IER-物の怪

Ignacio Elías Rosner memang mendirikan proyek solo progressive black metal, IER di tanah kelahirannya di Argentina, tetapi dia lebih gemar menguliti kisah kebudayaan Jepang terutama mengenai kisah horor dan mitos mengerikan di sana. IER telah beroperasi sejak 2016, dan di minggu merilis album studio ke-5 nya, “物の怪”. Rosner benar-benar beretos mandiri dan begitu memegang teguh prinsip D.I.Y, dimana selain menulis lagu dan mengaransemen lagu, dia juga bertanggung jawab mengurusi kegiatan mixing, mastering, recording, hingga pasca-produksi album dengan merilisnya secara independent. Salah satu ciri dan tradisi yang tidak pernah ditinggalkan IER setiap kali melepas album adalah menyertakan sebiji lagu cover Dir En Grey sebagai lagu bonus. Pada album ini IER meng-cover “流転の塔”, salah satu lagu Dir En Grey yang diambil dari album “Dum Spiro Spero” (2011). Anda akan menyaksikan sendiri bagaimana burung-burung berterbangan dan daun-daun berguguran di aokigahara menyelubungi nuansa depresif dan kelam yang direpresentasikan oleh musik IER. Teknikalitas berbicara ketika ia mengerjakan instrumen, tetapi rasa sakit dan pilu itu terekam jelas dari orah vokal parau-nya yang meronta-ronta.  

IER Bandcamp | IER Spotify | IER Apple Music

TZUSING – Green Hat

Album-Terbaru-Tzusing-Green-Hat

Tahun 2017 lalu, TZUSING melepas album debutnya, “東​方​不​敗” dan tidak disangka-sangka racikan elemen musik techno / EBM dengan sentuhan musik orientalnya diterima dengan baik dan memiliki jangkauan yang luas. Kini 6 tahun setelah album debut mengesankannya, produser kelahiran Malaysia, yang kini menetap di Shanghai tersebut merilis album terbarunya dengan judul “Green Hat”. Di sini ia tidak hanya sekedar membuat karya eksentrik seperti biasanya, tetapi ia juga sembari merenung mengenai keadaan kebudayaan Tiongkok yang terlalu menjunjung tinggi pria sebagai hirarki makhluk paling mendominasi dan berkuasa, serta hubungan heteroseksual yang satu-satunya menjadi hal sepatutnya. Atas hasil lamunannya itu, TZUSING memutuskan untuk menciptakan album “Green Hat” yang dibangun di atas tema itu, mencoba untuk mendekonstruksi aspek gender yang berbeda seperti yang dirasakan dalam budaya Tiongkok. Enyang Urbiks bertugas untuk menangani sesi mastering, sementara Jondu bertugas untuk menuangkan pekerjaan kreatifnya dalam mencampurkan berbagai instrumen terpisah menjadi suatu kesatuan maha karya. 

TZUSING Bandcamp | TZUSING Spotify | TZUSING Apple Music | TZUSING Deezer | TZUSING Tidal

Aara – Triade III : Nyx

Band melodic black metal kelahiran Swiss ini, sudah menetapkan akan merancang album berbasis konseptual trilogi pada 2021 lalu. Mereka mencoba mengangkat kembali kisah dari salah satu novel gothic legendaris, “Melmoth the Wanderer” karangan Charles Maturin. 2 album sudah dirilis 2021 dan 2022 lebih dulu, sementara pada bab yang terakhir ini, Aara mengambil nama yang terinspirasi dari salah satu mitologi dewi Yunani, “Nyx” sebagai judul album mereka. Michael Handt menjadi orang yang mengerjakan seluruh gambar sampul album trilogi ini, sementara Yuriy Kazaryan (White Ward) mengerjakan layout album. Pihak band mengatakan : “Seperti halnya setiap bagian dari trilogi Melmoth, AARA telah mendorong dirinya ke dunia yang tiada taranya: rangkaian lagu-lagu yang lebih kencang secara emosional, dimana paduan suara yang disublimasikan, suara-suara tanpa tubuh, dan segudang tekstur musik lain yang mampu melestarikan atmosfer. Gitar-gitar hiper-liris bernuansa ramai serta dentuman perkusi jackhammer akan memberikan tingkat kekuatan industrial yang kokoh.”  Aara pun kemudian melanjutkan pembahasannya mengenai nama “Nyx” : “‘Nyx’ adalah singkatan dari akhir, dan kegelapan… dengan cerita para protagonis berakhir. Kekasih Melmoth berakhir di ruang bawah tanah Inkuisisi dan meninggal karena kesedihannya setelah kematian anak yang dikandung dengan Melmoth. Namun demikian semua penderitaan orang-orang, Melmoth tidak dapat meyakinkan siapapun untuk berbagi banyak keabadian bagi jiwanya, sehingga waktunya habis dan keberadaannya di bumi harus berakhir”

Aara Bandcamp | Aara Spotify | Aara Apple Music | Aara Deezer | Aara Tidal

Baca Juga : Black Metal – Sebuah Panduan Praktis Menuju Kehancuran – Eps 1

Deerhoof – Miracle-Level

Deerhoof-Miracle-Level

Deerhoof telah menjadi salah satu unit rock rumit dan mengangkangi kebisingan pada tingkat yang di luar batas. Mereka sudah melakukan hal tersebut sejak merek berdiri di San Francisco pada tahun 1994. Kini memasuki karirnya yang ke 29 tahun, mereka melepas album studio ke-19 nya dengan judul “Miracle-Level”. Mike Bradavski melobi seluruh pekerjaan proses audio di balik layar termasuk merekam, mixing, hingga menjadi produser atas album ini. Deerhoof mengerjakan album terbarunya ini pada No Fun Studios di Winnipeg, Manitoba. Dari ke-11 lagu yang tersedia, Deerhoof mengkhususkan untuk menulis semua liriknya menggunakan bahasa Jepang. 

Deerhoof Bandcamp | Deerhoof Spotify | Deerhoof Apple Music | Deerhoof Deezer | Deerhoof Tidal

Rotten Sound – Apocalypse

Rotten-Sound-Apocalypse

Salah satu unit grindcore establish asal Finlandia, Rotten Sound melepas album pertamanya dalam kurun waktu 7 tahun dengan judul “Apocalypse”. Album yang sekaligus menjadi album ke-8 mereka dirilis di bawah naungan Season of Mist. Selama masa sunyi tersebut, sang bassist lama mereka, Kristian Toivainen memutuskan keluar di tahun 2020 dan posisinya digantikan oleh Matti Raappana. Janne Saksa kembali dipercaya untuk mengerjakan sesi rekaman dan menjadi teknisi audio mereka, sementara menggaet Jesse Gander dan Brad Boatright untuk masing-masing keduanya duduk dibalik meja mixing dan mastering. Pihak band mengatakan : “ROTTEN SOUND telah memantapkan diri sebagai salah satu aksi terdepan di scene grindcore. Ahli menggunakan kebrutalan sengit dan agresi besar-besaran dari genre mereka, orang-orang Finlandia yang menambahkan penulisan lagu cerdas, aransemen yang efektif, kemahiran musik, serta elemen death metal halus untuk suara mereka. Album ‘Apocalypse’ mewujudkan kebajikan yang disebutkan di atas. Panjang penuh memberikan delapan belas potongan tajam pendek yang menghantam dengan sempurna.”

Rotten Sound Bandcamp | Rotten Sound Spotify | Rotten Sound Apple Music | Rotten Sound Deezer | Rotten Sound Tidal

IST IST – Protagonists

IST-IST-Protagonists

Lahir di kota Manchester membuat IST IST memiliki posisi yang tepat untuk memutuskan dirinya menjadi salah satu band revivalis post-punk. Jelas di kota tersebut meninggalkan sejarah membekas yang berhubungan dengan post-punk, hingga Joy Division salah satu pahlawan terbesar yang dikultuskan dari gerakan musik tersebut, lahir di kota Manchester. IST IST telah berdiri sejak 2014, dan mulai membangun reputasinya dengan merilis sejumlah EP dan 2 album studio. Kini mereka baru saja melepas album studio ke-3 nya, bertajuk “Protagonists”. Sebelum album ini dilepas, mereka lebih dulu telah merilis sebuah single dengan judul “Stamp You Out” yang sekaligus juga merupakan lagu pembukaan dari album. Total, IST IST menyertakan 10 lagu baru ke dalam album terbarunya kali ini.  

IST IST Bandcamp | IST IS Spotify | IST IST Apple Music | IST IST Deezer 

Rilisan Lainnya :

優河 with 魔法バンド – 月食の夜は (J-Pop)

A$AP Ant – The PostLude (Cloud-Rap / Trap)

A Certain Ratio – 1982 (Post-Punk / Dance Punk)

A Gentle Waltz – The Warmth of Spring (Comfy Synth)

AD INFINITUM – Chapter III – Downfall (Symphonic Metal)

Adriana Calcanhotto – Errante (MPB / Art-Pop)

Alberta Cross – Sinking Ships (Indie-Rock / Alternative Rock)

Alasdair Roberts – Grief in the Kitchen and Mirth in the Hall (Contemporary Folk / Scottish Folk Music)

Alberta Cross – Sinking Ships (Indie Rock)

Alejandro Marías / Jordan Fumadó – 3+1 ( Baroque Music / Chamber Music / Sonata)

Alpha Wolf – Shh EP (Metalcore)

Ampacity – IV (Space Rock)

Andrew McMahon in the Wilderness – Tilt at the Wind No More (Indie-Pop / Piano Rock)

Allfather – A Violent Truth (Doom / Groove / Sludge Metal)

Altın Gün – Aşk (Anatolian Rock / Space Rock)

Altumtenebris – Seeds of Eternity (Black Metal)

B. Cool-Aid (Pink Siifu and Ahwlee) – Leather Blvd. (Hip-Hop / West-Coast Hip-Hop / Jazz Rap) 

Baaba Maal – Being (Futa Music / West African Music)

Barrie – 5K EP (Dream-Pop / Synth-Pop)

Billlie – The Billage of Perception: Chapter Three (Dance-Pop / K-Pop)

Blaze of Sorrow – Vultus Fati (Atmospheric Black Metal)

boygenius – the record (Indie-Folk / Rock)

Bungalovv – Visited by Strangers (Deconstructed Club / Post-Industrial)

Bury Tomorrow – The Seventh Sun (Melodic Metalcore)

Buzzy Lee (Sasha Spielberg) – Internal Affairs (Indie-Pop / Synth-Pop)

Caixa Cubo – Agôra (Brazilian Jazz)

CARTHIEFSCHOOL – Backmyrage (Post-Hardcore)

Charlie Cunningham – Frame (Indie-Folk)

Chlöe – In Pieces (Tech-House / Minimal Techno)

City and Colour – Love Still Held Me Near (Indie-Rock / Acoustic Rock)

Crazy Horse – All Roads Lead Home (Country Rock / Roots Rock)

Crown Lands – Fearless (Hard Rock)

첫사랑 [CSR] – Delight (K-Pop)

The Drift Institute – Damages and Their Slices (Dark Ambient / Experimental)

Dead Lakes – daydreamer (Rock)

Demon Semen – Every Drug All At Once (Grindcore / Goregrind)

Demonstealer – The Propaganda Machine (Technical Death Metal)

Derhead – The Grey Zone Phobia (Industrial / Avant-Garde Black Metal)

DITZ – On the Bau’ou (Noise-Rock / Post-Punk / Post-Hardcore)

Double Grave – Till the Ground (Slowcore)

Downcross – Invertebrata (Black Metal)

Eddie Chacon – Sundown (Neo-Soul / Smooth Soul)

The Evil – Seven Acts to Apocalypse (Doom / Stoner Metal)

Feldgrau – In Stahlgewittern (Black Metal)

GEL – Only Constant (Hardcore Punk)

Glaciology – Clarity, a Concept (Vaporwave / Slushwave)

Gyrdleah – Spellbinder (Black Metal)

Hellish Form – Deathless (Funeral Doom Metal)

The Hold Steady – The Price of Progress (Indie-Rock / Pub Rock)

Ingrid Laubrock – The Last Quiet Place (Avant-Garde Jazz / Big Band)

Instant Empire – Standing Eight Count (Alternative Rock / Indie-Rock)

James Holden – Imagine This Is a High Dimensional Space of All Possibilities (Progressive Trance / Tech House / IDM)

Jisoo (of BLACKPINK) – Me (K-Pop / Pop-Dance)

John Foxx – The Arcades Project (Synthpop / Electronic-Pop / New Wave)

Katie Gately – Fawn / Brute (Art-Pop / Electrocaustic / Glitch-Hop)

kendall :3 – Grace (Art-Pop / Glitch-Pop)

King Isis – scales EP (Experimental)

Kris Ulrich – Big in the USA (Chamber Folk / Ethereal Wave)

Lamp of Murmuur – Saturnian Bloodstorm (Symphonic Black Metal)

Larry June & The Alchemist – The Great Escape (HipHop)

Last in Line – Jericho (Hard Rock / Heavy Metal)

Lis Sarroca – Our Times (House)

LIES (Mike & Nate Kinsella) – Lies (Midwest Emo)

Louis VI – Earthling (Hip-Hop)

Luke Laird, Lori McKenna, and Barry Dean – The Songwriter Tapes Vol. 3 (Country)

Malphas – Flesh, Blood & Cosmic Storms (Black Metal)

Marta Złakowska – When It’s Going Wrong (Electronic)

Martin Kohlstedt – Feld (Modern Classical)

Matt Elliott – The End of Days (Contemporary Folk)

Max Jury – Avenues (Blue-Eyed Soul)

Melanie Martinez – Portals (Alt-Pop / Contemporary R&B)

Michigander – It Will Never Be the Same EP (Indie Rock)

Mighty Popular – Mighty Popular (Bluegrass / Traditional Folk)

MMMΔ – ΣΙΔΗΡΟΥΝ ΠΑΡΑΠΕΤΑΣΜΑ (Drone Metal)

Mono – Heaven Vol. 1 EP (Post-Rock)

Murray A. Lightburn (of The Deers) – Once Upon a Time in Montreal (Jazz)

Mylar – Human Statues EP (Indie Rock)

Nakhane – Bastard Jargon (Art-Pop / Alternative R&B)

Netherlands – Severance (Stoner Rock)

Opal Vessel – ラフレシア計画 (Barber Beats)

The Ongoing Concept – Again (Metalcore)

Olde Throne – In the Land of Ghosts (Atmospheric Black Metal)

Outlaw – Reaching Beyond Assiah (Black Metal)

Overhead – Telepathic Minds (Progressive Rock)

The New Pornographers – Continue as a Guest (Power Pop / Indie-Pop)

The No Ones (feat. Peter Buck) – My Best Evil Friend (Jangle-Pop / Power Pop)

NOIA – gisela (Art-Pop / Electro-Pop)

nothing,nowhere. – Void Eternal (Emo-Rap / Emo-Pop)

Nova One – create myself (Dream Pop)

PACKS – Crispy Crunchy Nothing (Indie Rock)

파란노을 [Parannoul] – After the Night (Shoegaze / Emo / Indie Rock)

Piotr Kurek – Peach Blossom (Electroacoustic / Progressive Electronic / Folktronica)

Popcaan – Great Is He Deluxe (Dancehall)

Powfu – tell me your feelings and i won’t tell you mine pt. 2 EP (Emo-Rap / Singer-Songwriter / Emo-Pop)

Puscifer – Existential Reckoning: Re-Wired (Alternative Rock / Industrial Rock)

Rachel Baiman – Common Nationf of Sorrow (Alt-Country)

Ric Wilson, Chromeo, and A-Trak – CLUSTERFUNK EP (Hip-Hop)

Richard Skelton – selenodesy (Ambient / Drone)

Rob Mazurek & Exploding Star Orchestra – Lightning Dreamers (Big Band / Avant-Garde Jazz / Experimental Jazz)

Rosie Thomas – Lullabies for Parents Vol. 2 (Folk Pop / Indie Pop / Indie Folk)

Roxy Radclyffe – Eco (Experimental / Sound Collage)

Sadness / Abriction – Sadness // Abriction (Post-Black Metal / Depressive Suicidal Black Metal)

Sainkho Namtchylak – Where Water Meets Water: Bird Songs and Lullabies (Tuvan Throat Singing / Donwtempo / Free Improvisation)

Samiam – Stowaway (Punk Rock / Emo / Melodic Hardcore)

Sepp – Three Thoughts EP (Microhouse / Tech House)

Spirit Possession – Of the Sign… (Black Metal)

Steve Gunn and David Moore (of Bing & Ruth) – Let the Moon Be a Planet (Folk Rock / Psychedelic Folk / Contemporary Folk)

SUNMI – B-SIDE (K-Pop)

Takeshi’s Cashew – Enter J’s Chamber (Jam Band / Psychedelic Rock)

TDJ – Back To 123 EP (Ibiza Trance / Progressive House / Trance)

Thron – Dust (Black Metal)

Tim Grimm – The Little In-Between (Singer-Songwriter / Americana / Contemporary Folk)

Various Artists – London Brew (Jazz)

Wagner Ödegård – Kiäpter (Dark Ambient)

Warm Human – Hometown Hero (Synth-Pop)

William Tyler & the Impossible Truth – Secret Stratosphere (American Primitivism / Ambient / Americana, Ambient)

Winterhammer – The Song of the Wolf (Melodic Death / Pagan Metal)

WyndRider – WyndRider (Stoner / Doom Metal)

ZelooperZ – Microphone Fiend (Abstract Hip-Hop / Trap)

The Zombies – Different Game (Beat Music / Psychedelic Pop / Pop Rock)

Baca Juga : Panduan Album Bulanan – Edisi Februari 2023

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Share via
Copy link