Album Baru Yang Dirilis Minggu Ini
Album Baru yang rilis minggu ini meliputi : Joey Bada$$, Beach Bunny, Wake, Panzerfaust, Quinn, Free.99, dan masih banyak lagi.
Dengan maraknya album-album baru bermunculan setiap minggu, tentunya akan menyulitkan para penikmat musik untuk menentukan mana album yang sebaiknya didengarkan terlebih dahulu. Namun kalian tidak perlu risau lagi, sebab setiap minggu IndonesiansMostWanted berusaha memberikan rangkuman rilisan album terbaru yang tersedia di berbagai platform online streaming. Dengan harapan agar rekomendasi dari kami bisa menjadi pertimbangan utama kalian untuk mulai mencoba mendengarkan musik-musik baru yang dirilis sepanjang minggu ini. Pastikan anda tidak melewatkan rekomendasi musik baru yang kami berikan setiap minggunya.
Joey Bada$$ – 2000
5 Tahun pasca album “ALL-AMERIKKKAN BADA$$”, Joey Bada$$ resmi merilis album terbarunya bertajuk “2000” di minggu ini. Rapper kelahiran New York tersebut telah menyiapkan 14 lagu baru, dimana Joey menggaet sejumlah musisi seperti Diddy, Westside Gunn, JID, Chris Brown, Larry June, dan Capella Grey untuk berkontribusi pada album ini. Awalnya album ini direncanakan untuk dirilis pada 17 Juni lalu. Namun dikarenakan terjadi kendala, Joey memundurkan jadwal perilisan album hingga jatuh pada tanggal 22 July. Bersamaan dengan rilisnya album, Joey mengumumkan bahwa dia juga turut melakoni sejumlah tour musim panas dalam rangka mempromosikan album ini.
Joey Bada$$ Spotify | Joey Bada$$ Apple Music | Joey Bada$$ Deezer | Joey Bada$$ Tidal
Beach Bunny – Emotional Creature
Band alternative pop-rock asal Chicago, Beach Bunny melepas materi terbarunya berjudul “Emotional Creature” di bawah naungan Mom + Pop. Ini sekaligus menjadi album studio ke-2 Beach Bunny dalam sepanjang karir mereka. Sean O’Keefe ditunjuk sebagai produser utama dalam album, dimana dirinya pernah bekerja sama dengan Fall Out Boy, Skybox, dan Punchline. Beberapa bulan sebelumnya mereka merilis sebuah klip single berjudul “Fire Escape”. Sang vokalis utama Lili Trifilio memberikan komentar terkait album terbarunya ini. “Kami selalu berubah, tumbuh, dan beradaptasi. Ini merupakan bagian yang mendarah daging dari pengalaman manusia. Kami berusaha untuk menjadi lebih kuat, percaya bahwa kami akan tumbuh lebih pintar, dan menghabiskan sebagian besar hidup kami untuk meraih kenyamanan dan kebahagiaan. Terkadang, hidup itu stagnan, terkadang, hidup itu sulit tetapi bagian yang indah dari menjadi manusia adalah kita berevolusi dan membuat saat-saat suram menjadi indah. Kita menemukan cara baru untuk bertahan hidup. Manusia adalah makhluk emosional dan saya ingin mengabadikannya dengan album ini untuk menunjukkan betapa kompleks, terkadang tragis, dan sebagian besar pengalaman manusia yang luar biasa.”
Beach Bunny Bandcamp | Beach Bunny Spotify | Beach Bunny Apple Music | Beach Bunny Deezer | Beach Tidal
Wake – Thought Form Descent
Unit extreme metal berkebangsaan Canada, Wake kembali di tahun ini dengan merilis materi teranyarnya. “Thought From Descent” tidak hanya menghadirkan 8 lagu baru yang ditulis Wake, tetapi juga sekaligus menjadi bab selanjutnya Wake dalam menyebrang ke ranah musik black dan death metal. Sama dengan rilisan sebelumnya, Wake kembali menggaet Dave Otero untuk mengerjakan seluruh proses mixing, mastering dan recording dari album ini. “Kami akan menggambarkan rekaman ini sebagai tempat untuk mempertimbangkan kembali beberapa kata ‘ekstrim’. Kata-kata ‘brutal’, ‘penumpasan’, ‘menghancurkan’ adalah kata sifat yang terlalu sering digunakan untuk musik ekstrim. Kami ingin memaksa orang untuk menentang bahwa gagasan ‘brutal’ atau ‘ekstrim’ bukan hanya blast-beat atau nada-nada tritone. Atau yang lebih penting elemen ‘brutal’ di samping elemen pasif yang tajam dapat menciptakan pengalaman mereka sendiri yang dapat tersalurkan dari kedua unsur tersebut atau bahkan tidak sama sekali” Komentar Wake.
Wake Bandcamp | Wake Apple Music
Baca Juga : Decapitated – Cancer Culture – Review
Panzerfaust – The Suns of Perdition – Chapter III: The Astral Drain
Panzerfaust, kuartet black metal asal Kanada melanjutkan konsep tetralogi albumnya, dimana kali ini mereka merilis album ke-3 dari 4 seri “The Suns of Perdition”. Album ini sendiri terbagi ke dalam 5 lagu utama dan 4 lagu berformat interlude. 2 lagu di antara 5 lagu utama sudah dirilis lebih dulu dengan masing-masing berjudul: “Tabula Rasa” dan “The Far Bank At the River Styx”. Menyambut antusiasme daripada album terbaru Panzerfaust, pihak label, Eisenwald mengomentari album ini: “Sepanjang tetralogi ‘Suns Of Perdition’, Panzerfaust telah berhasil memperluas suara mereka yang berbeda dan menggunakannya dengan visi dan intensitas jelas. Dalam babak ketiga dari tetralogi, band membawa pendengar pada perjalanan yang sangat mendalam namun mengerikan ke kegelapan luar, mendokumentasikan degradasi umat manusia ke dalam kegilaan kolektif dan memaksa pendengar untuk menghadapi cermin dari realitas yang mengerikan, dalam semua teror yang mulia, horor, dan jijik.
Panzerfaust Bandcamp | Panzerfaust Spotify | Panzerfaust Apple Music | Panzerfaust Tidal
Quinn – Self-Titled
Selepas merilis album debut “Drive-by Lullabies” pada 2021 lalu, penulis lagu sekaligus produser, Quinn merilis album studio ke-2 nya. Album dengan judul “Self-Titled” ini dirilis di bawah naungan label Deadair sebuah label yang ia dirikan sendiri bersama dengan 2 rekannya, Billie Bugara dan Jesse Taconell. Musisi yang tahun ini baru menginjak usia 17, membawakan materi hyperpop / digicore yang begitu menarik, sehingga album debutnya dinobatkan oleh pitchfork sebagai album underrated terbaik selama tahun 2021 lalu. Bersamaan dengan rilisnya album, Quinn juga sudah merencanakan sejumlah konser.
Quinn Spotify | Quinn Apple Music | Quinn Deezer | Quinn Tidal
Free.99 – Out For Blood
Produser, penulis lagu, sekaligus DJ misterius asal Yunani, Free.99 merilis materi terbarunya dengan judul “Out For Blood”. Meski hanya berisikan 4 lagu dengan durasi keseluruhan album tidak mencapai 10 menit, tetapi Free.99 berhasil menghadirkan musik elektronik bertempo tinggi, diselimuti oleh lapisan elemen electro-punk, riot music, dan disajikan dalam bentuk eksperimental. Dirinya juga turut menyematkan sebuah tagline “hentai” pada laman resmi bandcamp, tanda bahwa album ini masih membahas seputaran kisah daripada animasi jepang seperti pada beberapa karya Free.99 sebelumnya.
Free.99 Bandcamp | Free.99 Soundcloud
Rilisan Lainnya :
Alex The Astronaut – How To Grow A Sunflower Underwater (Folk Pop)
Anthony Green – Boom (Progressive Rock)
Bells and Ravens – What Death Cannot End (Power metal)
Ben Harper – BLOODLINE MAINTENANCE (Blues / Folk / Soul)
Billie Eilish – Guitar Song (Pop)
Chineke Orchestra – Bob Marley & The Chineke! Orchestra (Orchestra)
Cuco – Fantasy Gateway (Bedroom-Pop / Indie Pop / Synth-Pop
Cyllell – Мерці женуть від себе мрії (Atmospheric black metal)
DaniLeigh – My Side EP (R&B)
Em Beihold – Egg in the Backseat EP (Pop)
Fathomage – The Doxologion Codex (Atmospheric black metal)
Feyn – Light and Beyond (Progressive black metal)
Flo Milli – You Still Here, Ho ? (Hip-hop / Trap)
Francisco Martin – Manic EP (Pop-rock)
Garden of Worm – Endless Garden (Progressive rock / Psych rock)
Grayscale – Antumbra EP (Pop-punk)
Illusionary Funeral – Lunatic Red Eyes (Melodic black / death metal)
Imperial Triumphant – Spirit of Ecstasy (Avant-Garde black metal)
In Autumnus – Dysphoria Sonata II (Atmospheric / Post-black metal)
Indian Handcrafts – Empress in Decline (Stoner Rock / Noise Rock)
Jack White – Entering Heaven Alive (Blues Rock)
Jamie T – The Theory of Whatever (Indie rock)
John Moreland – Birds In The Ceiling (Folk Rock / Americana)
Julia Bhatt – it is what it is (R&B / Soul)
Karl Sanders – Saurian Apocalypse (Death metal)
The Koreatown Oddity – ISTHISFORREAL? (Hip-hop)
Lance Keltner & Nuevo Retro – Lance Keltner & Nuevo Retro (Blues Rock)
Lil Uzi Vert – Red & White (Hip-hop)
Love Crushed Velvet – Souls and the Barren Heart (Pop-Rock / New Wave)
Lycopolis – Amduat (Black metal)
Moonshade – As We Set the Skies Ablaze (Melodic death metal)
Montel Fish – JAMIE (Pop)
Mosara – Only the Dead Know Our Secrets (Sludge / Doom metal)
Nebula – Transmissions from Mothership Earth (Dessert Rock)
Nicolle Galyon – firstborn (Country)
Nina Nastasia – Riderless Horse (Folk)
Ocean of Slumber – Starlight and Ash (Progressive metal)
ODESZA – The last Goodbye (Electropop / Future bass / Trap)
Oh Wonder – 22 Make (Indie-Pop)
Peach Fuzz (feat. Raffaella and Samia) – Can Mary Dood the Moon? EP (Hip-hop)
Pool Kids – Pool Kids (Midwest-Emo)
Rico Nasty – Las Ruinas (Hip-hop)
RZA – RZA Presents: Bobby Digital and The Pit of Snakes (Hip-hop)
The Sadies – Colder Streams (Rock)
Salqiu – The Colossal Weight of My Illusion... (Avant-garde black metal)
Sam Prekop and John McEntire (of The Sea and Cake) – Sons Of (EDM)
Sean Nicholas Savage – Shine (Lo-fi / Punk-Rock)
She & Him (Zooey Deschanel and M. Ward) – Melt Away: A Tribute to Brian Wilson
Shordie Shordie – More Than Music, Pt. 2 (Indie-Pop / Country)
Simon Mejia (of Bomba Estéreo) – El Duende EP (Electronic)
Spacemoth – No Past No Future (Alternative / Indie)
Sports Team – Gulp! (Alternative Rock)
Tanya Tagaq – Tongues North Star Remixes (Folk)
The Elder Flame – Undead Tales (Atmospheric black metal)
The Kooks – 10 Tracks to Echo in the Dark (Indie rock)
Thor Harris – Doom Dub II (Experimental rock / Indie rock)
Totally Enormous Extinct Dinosaurs – When the Lights Go (Indie-pop / Electronic)
TRAAMS – personal best (Post-punk / Indie-rock)
Ty Segall – Hello, Hi (Garage rock / Psych rock)
WITCHERY – Nightside (Blackened thrash / Speed metal)
Yellow Days – Apple Pie EP (Soul / Pop)
ZZ Top – Raw (Classic rock)
Baca Juga : Black Metal – Sebuah Panduan Praktis Menuju Kehancuran – Eps 1